banner 970x250
banner 970x250

2 Anggota Dewan dan 4 Staf DPRD Kabupaten Tangerang Positif Covid-19

Redaksi
25 Jan 2021 21:55
2 menit membaca

TANGERANG, LENSAMETRO- Dua anggota DPRD Kabupaten Tangerang dikabarkan positif covid-19.

Selain anggota DPRD, sebanyak staf di Setretariat DPRD (Setwan) Kabupaten Tangerang juga terpapar  covid-19.

Sekretaris DPRD Kabupaten Tangerang Asep Suherman membenarkan adanya dua anggota DPRD Kabupaten Tangerang yang positif Covid-19.

“Ya benar informasinya ada dua orang anggota positif covid-19,” ungkap Asep Suherman kepada Lensametro.com, Senin (25/01/2021).

Asep juga menyebuat sebanyak 4 Staf di Setretariat DPRD Kabupaten Tangerang juga positif covid-19. “Kalau staf satu orang sudah sembuh. Jadi tinggal 3 orang yang masih isolasi mandiri,” tukasnya.

 BACA JUGA ;Duh, 103  Napi di Rutan Klas 1 Tangerang Juga Positif Covid-19

Meskipun demikian, mantan Camat Pagedangan ini enggan mengungkapkan identitas anggota DPRD yang terpapar Covid-19 tersebut. “Kalau namanya gak perlu disebutkan yah,” tandasnya.

Sementara, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang H. Ilham Choir mengungkapkan, untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 di kalangan anggota DPRD. Sehingga pihaknya bersama pimpinan menunda sejumlah angenda DPRD Kabupaten Tangerang.

“Tidak ada agenda dewan selama sepekan,” tukas Ilham Choir.

BACA JUGA ;HUT Kabupaten Tangerang di Tengah Pandemi, Pimpinan Dewan : Momentum Adaptasi Kebiasaan Baru

Ditanya keadaan dua anggota DPRD Kabupaten Tangerang yang terpapar covid-19 tersebut. Politisi Golkar ini mengaku belum mengetahui secara pasti di mana anggota DPRD Kabupaten Tangerang kini dirawat.

“Dirawat atau disolasi, kalau itu saya kurang tahu,” tandas Ilham. (joe)