banner 970x250

10.800 Tiket Persita VS PSM Makasar Ludes Terjual

Redaksi
5 Mar 2020 23:37
1 menit membaca

TANGERANG; LENSAMETRO- Jelang kick off Persita Tangerang versus PSM Makasar di Stadion Sport Center, Kelapadua, Kabupaten Tangerang tiket ludes terjual.

“Sebanyak 10.800 tiket yang disiapkan sudah ludes terjual sehari sebelum pertandingan,” ungkap Reza Ibnu Malik, salah satu Panpel Persita Tangerang kepada lensametro.com, Kamis (05/03/2020) malam.

Menurut Reza, tiket via online sudah dibuka 28 Februari 2020 sampai 5 Maret 2020. “Tiket via online sold out dua hari sebelum pertandingan. Pun yang on the spot atau pembelian secara langsung di loket juga sudah habis,” ungkap Sekretaris Panpel ini.

Papar Reza, penukaran tiket via online terakhir di H-1. Dan sampai saat ini tiket yang disediakan Panpel sudah habis terjual.

“Animo masyarakat, khususnya pendukung Persita cukup signifikan di pertandingan perdananya di kandang pada Liga 1 shopee ini,” tukas Reza.

Panpel Persita Tangerang jelang menjamu PSM Makasar/lensametro

Lanjut Reza, pihaknya akan terus melakukan evaluasi setiap pertandingan Persita di kandang. “Kapasitas stadion sekitar 15 ribu orang. Apakah pada pertandingan berikutnya akan ditambah tiketnya tentu akan dievaluasi,” pungkasnya.

Perlu ketahui, ini pekan kedua Persita Tangerang bertanding di Liga 1. Persita akan menjamu PSM Makasar pada Jumat (06/03/2020) pukul 15.30 Wib.(joe)