TANGERANG; LENSAMETRO- Gubernur Banten Wahidin Halim telah menetapkan Status Kejadian Luar Biasa (KLB) di Banten berkaitan dengan pencegahan virus corona atau covid-19. Salah satu imbauannya yakni melarang warga untuk berada di tempat keramaian.
Namun, status KLB pandemi corona tersebut tak membuat warga di Kota Tangerang berwisata di sejumlah taman yang ada di Kota Akhlaqul Karimah. Seperti terlihat di Taman Potret dan Taman Gajah Tunggal warga tetap terlihat memenuhi lokasi tersebut.
Salah satu wisatawan Marni (35) warga Kota Tangerang mengatakan, dirinya mengakun takut atas penularan virus corona. Namun tidak menghalangi dirinya untuk mengisi akhir pekan di sejumlah taman atau tempat wisata di Kota Tangerang.
“Kalau dibilang risih ya risih, tapi mau gimana lagi anak saya ngajakin main kesini. Terpenting kita tetap waspada aja lah dan berdoa kepada Tuhan,” ujarnya Mardi saat ditemui di Taman Gajah Tunggal.
Sementara Mamat (25) warga Serang yang berkunjung di Taman Potret, mengatakan walaupun di Banten ini sudah di tetapkan KLB dirinya tidak merasa panik.
“Tergantung orang-orangnya mas, sebetulnya jangan terlalu terpaku sama penyakit yang saat ini ramai diperbincangkan. Jadi waspada saja,” ucapnya.
Selain waspada, Lanjut Mamat, dirinya tetap harus menjaga kesehatan agar terhindar dari penyakit. “Waspada boleh, takut jangan,” pungkasnya. (adi/joe)