TANGERANG (Lensametro.com) – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas) terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui program bantuan sosial yang kini menyentuh berbagai daerah di Indonesia. Salah satunya adalah penyaluran bantuan yang berlangsung di Tangerang pada Jumat (14/2/2025), bertempat di Lembaga Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia (LKSLU) Kasih Anugerah, yang terletak di Bojong Nangka, Kelapa Dua. Sebanyak tujuh titik di Tangerang menjadi sasaran penyaluran bantuan sosial ini.
Acara berlangsung dengan penuh semangat dan kebersamaan, dengan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan (Ditjen Pas) Banten, Muhammad Ali Syeh Banna, yang secara langsung menyerahkan bantuan. Ia didampingi oleh Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Tangerang, Raja Muhammad Ismael Novadiansyah, beserta jajaran pegawai terkait.
Bantuan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk mewujudkan Pemasyarakatan yang Bermanfaat bagi Masyarakat, yang sesuai dengan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, serta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Selain itu, kegiatan ini juga sejalan dengan arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan.
Pada kesempatan tersebut, Muhammad Ali Syeh Banna secara simbolis menyerahkan 20 paket bantuan sosial kepada pengurus LKSLU Kasih Anugerah, yang diterima langsung oleh Jalita Firmana Kasiman. Bantuan ini ditujukan untuk meringankan beban hidup para lansia yang berada di bawah naungan lembaga tersebut.
“Kami menjalankan amanah dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menyalurkan bantuan ini kepada yayasan. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi kita semua,” ujar Muhammad Ali Syeh Banna.
Sementara itu, Kepala Rutan Kelas I Tangerang, Raja Muhammad Ismael Novadiansyah, menegaskan bahwa kegiatan ini lebih dari sekadar penyerahan bantuan. Ini merupakan bukti nyata sinergi antara pemasyarakatan dan masyarakat yang bertujuan membangun kepedulian sosial yang lebih luas.
“Sejalan dengan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden, serta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dan arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, kami berkomitmen untuk terus menghadirkan dampak positif dan membangun kepedulian sosial yang lebih luas. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para lansia serta membawa kebahagiaan di usia senja mereka,” jelasnya.
Jalita Firmana Kasiman, yang mewakili LKSLU Kasih Anugerah, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam atas bantuan yang diterima.
“Kami, dengan tulus, mengucapkan terima kasih kepada Bapak Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan atas perhatian dan kepedulian yang telah diberikan kepada kami. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, meringankan beban hidup, serta memberikan semangat dan kebahagiaan di usia senja. Semoga kebaikan Bapak dibalas dengan kesehatan, kebahagiaan, dan keberkahan yang melimpah,” ujar Jalita dengan penuh haru.
Dengan terselenggaranya kegiatan bantuan sosial ini, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan kembali menunjukkan komitmennya untuk meningkatkan kepedulian sosial, sekaligus mempererat sinergi antara pemasyarakatan dan masyarakat. Kegiatan ini memberikan harapan bagi para lansia yang selama ini membutuhkan perhatian lebih. [LM]