Sekda Soma Atmaja Buka MTQ ke-12 Kecamatan Legok, Dorong Cinta Al-Qur’an di Kehidupan Sehari-hari

Redaksi Lensametro
8 Nov 2025 20:23
2 menit membaca

KAB. TANGERANG (Lensametro.com) – Suasana khidmat menyelimuti Desa Caringin, Kecamatan Legok, saat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja, secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-12 tingkat Kecamatan Legok, Sabtu (8/11/2025).

Dalam sambutannya, Soma menegaskan bahwa MTQ bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan semangat syiar Islam di Kabupaten Tangerang, khususnya bagi masyarakat Legok.

“MTQ ini tentu saja bukan hanya even tahunan semata tetapi juga bukti nyata silaturahmi dan wujud pemersatu umat dan semangat masyarakat dalam pembangunan serta syiar menghidupkan nilai-nilai Islam yang rahmatan lil alamin di bumi Kabupaten Tangerang yang kita cintai,” ungkap Soma.

Ia menyampaikan rasa bangga dan syukurnya kepada seluruh panitia dan pihak yang terlibat, terutama Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kecamatan Legok, yang dinilainya konsisten berkolaborasi dalam pembinaan generasi Qur’ani.

“Kami bangga dengan LPTQ Kecamatan Legok yang senantiasa berkoordinasi untuk berkolaborasi menyusun acara ini. Ini merupakan satu pengalaman yang sangat baik juga sebagai upaya pembinaan. Ke depannya, kita tidak kebingungan dalam hal mencari kader-kader yang unggul di setiap cabang perlombaan MTQ,” jelasnya.

Soma menambahkan, pelaksanaan MTQ di tingkat kecamatan menjadi bagian penting dari pembinaan berjenjang dan berkelanjutan yang telah membawa harum nama Kabupaten Tangerang di tingkat provinsi maupun nasional.

“Alhamdulillah bapak ibu, Kabupaten Tangerang sampai saat ini sudah berhasil mengumpulkan empat piala tingkat Provinsi Banten. Mudah-mudahan dan mohon doanya atas kontribusi pembinaan melalui MTQ tingkat kecamatan ini, selanjutnya kita juga mampu berbuat banyak dan kembali menjadi juara,” ujarnya.

Ia pun mengajak masyarakat Kecamatan Legok untuk terus menumbuhkan semangat kebersamaan dan menjadikan kecintaan terhadap Al-Qur’an sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.

“Mari kita bersama terus kuatkan komitmen tanamkan kecintaan terhadap Al-Qur’an untuk memperkuat karakter umat yang beriman serta menumbuhkan semangat dalam mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, baik tutur kata maupun tindakan kita,” pungkasnya. [LM]