70 Persen, PPDB Tingkat SMP di Kota Tangerang Terpaksa Pilih Sekolah Swasta

TANGERANG; LENSAMETRO- Sebanyak 70 persen Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun ajaran 2020-2021 terpaksa masuk sekolah swasta. Lantaran keberadaan SMP Negeri di Kota Tangerang over kapasitas. Demikian berdasarkan hasil pentauan PPDB di Kota Tangerang sejak 26 Juni 2020.

Baca Juga : PPDB SMP di Kota Tangerang Dimulai Jumat 26 Juni 2020, Catat 4 Jalur Ini

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Masyati Yulia membenarkan jika kouta sekolah negeri tidak bisa menampung lulusan siswa SD yang mencapai 32.000 siswa.

Ia mengatakan, SMP Negeri di Kota Tangerang hanya bisa menampung sekitar 10.600 siswa lulusan SD tahun 2020. Artinya, sekitar 70 persen siswa SD yang lulus akan terpaksa masuk ke sekolah swasta.

“Kita cuma ada daya tampung (kuota SMP) 10.600 sedangkan yang lulus SD itu 32.000,” ujarnya Masyati Yulia, Rabu (1/07/2020).

Masyati mengatakan pihaknya telah meminta agar sekolah swasta memberikan kebijakan pengurangan iuran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) agar tidak memberatkan orang tua siswa.

“Terlebih, saat ini banyak keluarga yang perekonomiannya terganggu karena terdampak wabah covid-19,” ucapnya.

Masyati mengungkapkan, pada tahun 2020, Pemkot Tangerang memangkas anggaran untuk program Tangerang Cerdas. Anggaran itu dialihkan untuk penanganan covid-19.

“Dengan begitu, Pemkot Tangerang tidak dapat memberikan bantuan kepada siswa kurang mampu yang bersekolah di sekolah swasta,” ucapnya.

Baca Juga : PPDB Jenjang SD Mulai Dibuka di Kota Tangerang

Meskipun begitu, Masyati menegaskan, pemerintah tetap memberikan bantuan untuk meringankan beban siswa melalui dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

“Swasta juga dapat uang BOS, kan dapat bantuan dari pemerintah,” ucapnya. (adi/joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *