Nasdem Minta Pj Gubernur Banten Tunda Open Bidding: “Serahkan pada Gubernur Baru”

Redaksi
7 Des 2024 12:15
1 menit membaca

SERANG (Lensametro.com) – Fraksi Nasdem DPRD Banten menyoroti rencana Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar untuk melaksanakan seleksi terbuka (open bidding) bagi 14 jabatan eselon II di lingkup Pemprov Banten. Langkah tersebut dinilai tidak tepat mengingat saat ini merupakan masa transisi kepemimpinan.

Ketua Fraksi Nasdem DPRD Banten, Wawan Suhada, dengan tegas meminta agar rencana tersebut ditunda hingga gubernur definitif menjabat.

“Kami sangat menyayangkan adanya rencana Pj Gubernur yang akan menggelar open bidding, karena ini masa transisi,” katanya.

Kritik Terhadap Dampak Open Bidding

Wawan menjelaskan bahwa pelaksanaan open bidding di masa transisi dapat memicu persoalan di kemudian hari. Hal ini terutama disebabkan oleh kemungkinan pergantian kebijakan saat gubernur baru mulai menjabat.

“Jika ini dilakukan, maka akan menimbulkan masalah di kemudian hari. Sebaiknya biar nanti gubernur baru yang melantik pejabat eselon II,” jelasnya.

Menurutnya, Pj Gubernur seharusnya lebih fokus menyelesaikan tugas-tugas strategis yang masih tertunda, termasuk mengejar target pendapatan daerah dan menyelesaikan pekerjaan tahun anggaran 2024.

“Masa jabatannya kan hanya tersisa sekitar dua bulan. Fokus saja pada tugas yang ada sekarang,” pungkas Wawan.

Dengan masa jabatan yang makin mendekati akhir, Fraksi Nasdem berharap kebijakan Pj Gubernur Banten dapat lebih diarahkan pada penyelesaian prioritas daerah daripada membuka seleksi jabatan di saat yang krusial. [LM]