KAB. TANGERANG (Lensametro.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang memastikan seluruh logistik Pilkada 2024 telah terdistribusi 100 persen ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) tanpa kendala berarti. Proses pengiriman ini mencakup kotak suara, bilik suara, tinta, dan segel pemilu.
“Semua logistik sudah kami distribusi. Terakhir itu ke Kecamatan Gunung Kaler. Alhamdulillah, pendistribusian selesai 100 persen. Ada 8.698 kotak suara dan 17.936 bilik suara yang telah terdistribusi,” terang Sekretaris KPU Kabupaten Tangerang, Kuswanto, Senin (25/11/2024).
Distribusi logistik Pilkada berlangsung selama lima hari, dari 19 hingga 23 November 2024, mencakup 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang. Meskipun beberapa wilayah seperti Jambe, Cisoka, Curug, dan Kosambi memiliki potensi kendala banjir, logistik tetap terdistribusi dengan lancar.
“Tidak ada kendala berarti. Faktor cuaca dan potensi banjir menjadi perhatian, tetapi sejauh ini distribusi berjalan aman dan lancar,” katanya.
Kuswanto juga menjelaskan bahwa Pilkada Kabupaten Tangerang 2024 akan melibatkan 4.484 Tempat Pemungutan Suara (TPS), yang jumlahnya menurun dibandingkan Pileg dan Pilpres sebelumnya yang memiliki 9.016 TPS. Penurunan ini disebabkan oleh perubahan jumlah pemilih per TPS, dari sekitar 300 orang menjadi 600 orang pada Pilkada.
“Ini menjadi tantangan bagi kami untuk meningkatkan partisipasi pemilih. Target kami adalah mencapai angka 85 persen partisipasi di Pilkada 2024,” ujarnya.
Mengenai mekanisme distribusi, Kuswanto memaparkan bahwa pengiriman logistik dari KPU ke PPK dilakukan dengan pengawalan ketat oleh aparat TNI-Polri. Selanjutnya, PPK mendistribusikan logistik ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk diteruskan ke masing-masing TPS melalui Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
“Sejauh ini kami terus melakukan monitoring. Di tingkat PPK, mereka sudah berkoordinasi dengan polsek setempat dan panwascam,” pungkasnya.
Pilkada Kabupaten Tangerang 2024 diharapkan berjalan sukses dengan distribusi logistik yang telah terselesaikan tepat waktu dan mekanisme koordinasi yang solid. [LM]