Hah! Harga Cabai Rawit Tembus Rp120 Ribu per Kilo di Tangerang

Redaksi
9 Jan 2021 12:37
2 menit membaca

TANGERANG, LENSAMETRO-  Harga cabai rawit merah atau ‘cabe setan’ di Kabupaten Tangerang tembus Rp120 ribu per kilogram (kg), Sabtu (9/01/2021).

Pantauan lensametro.com, kenaikan harga cabai rawit tersebut terjadi di sejumlah pasar di Kabupaten Tangerang, seperti di Pasar Curug.

Pedagang di lokasi tersebut menjual cabai rawit merah berkisar Rp100 ribu-Rp120 ribu per kilogram.

Selain di Pasar dibawah kendali PD Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR) Kabupaten Tangerang tersebut. Harga cabai setan itu juga melambung tinggi di Pasar tradisional di Cikupa.

“Harga cabai rawit melonjak tinggi sejak seminggu ini, setiap hari harga naik dari pasar induk,” ujar Tisna, salah satu pedagang sayur-mayur kepada wartawan.

Terang Tisna, harga cabai merangkak naik dari akhir tahun 2020 yang lalu. Namun, kenaikan sangat signifikan di pekan pertama 2021.

“Mungkin petani banyak gagal panen di musim hujan. Sehingga harga cabai melambung,” tukasnya.

Naiknya harga cabai membuat sejumlah pedagang makanan seperti bakso kewalahan.

Baca Juga ; Jelang Nataru, Harga Cabai Setan Naik Rp20 Ribu

“Jelas kewalahan,” tutur Joko, penjual bakso di wilayah Curug.

Mahalnya harga cabai juga berefek kepada penjual gorengan yang biasa menjajakan aneka gorengan lengkap dengan cabai rawit.

Namun, sejak kenaikan cabai penjual gorengan tidak lagi menyediakan cabai.

“Lagi mahal di pasar, jadi libur dulu pakai cabe,” tukas Jajang, seorang penjual aneka gorengan di salah satu minimarket di Panongan. (dir/joe)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *