TANGERANG; LENSAMETRO – Longsor mengintai pemukiman warga yang berada di Kampung Inggung, Desa Ranca Kelapa, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang
Pantauan di lokasi Jumat (03/04/2020), sedikitnya terdapat 3 rumah warga yang terancam longsor akibat kikisan tanah. Sebab, kondisi longsor terkini sudah mencapai pada bagian sisi jalan tepat di depan rumah warga.
Jalan beton yang terlihat masih rapih tersebut pun diambang keretakan. Sebab tanah di lokasi terlihat labil dengan ketinggian ke bawah mencapai sekitar 50 meter dari permukaan jalan ke tebing.
Informasi yang dihimpun, jalan beton yang dibangun tersebut asal mulanya bekas galian. Sehingga kultur tanah labil.
Camat Panongan Rudi Lesmana membenarkan jika jalan beton yang dibangun tersebut merupakan bekas galian tanah. “Sehingga labil tanahnya,” ungkap Rudi Lesmana, Camat Panongan kepada lensametro.com.
Rudi mengaku, pihaknya sudah meninjau langsung jalan yang longsor di Desa Ranca Kelapa. Namun, kata Rudi, anggaran Kecamatan tidak memadai untuk memperbaikinya.
“Harus dibangun turab, kalau dari anggaran kecamatan tidak bisa. Harus dari anggaran Kabupaten Tangerang,” ucap Rudi.
Lanjut Rudi, dirinya telah melaporkan ke Dinas Binamarga dan Sumber Daya Air (SDA) Kabupaten Tangerang. “Sudah saya laporkan dan akan ditindaklanjuti. Semoga secepatnya diperbaiki,” ucap Rudi.
Sementara, salah satu warga setempat Wanda (24) mengatakan, meskipun belum ada korban, namun warga was-was jika melewati jalan tersebut.
“Jika tidak cepat ditanggulangi, tentu akan memakan korban. Apalagi beton jalannya tebal cuma 5 cm, ” pungkasnya. (joe)