Vaksin Sinovac Jatah ASN dan Tenaga Medis Tiba di Kabupaten Tangerang

TANGERANG, LENSAMETRO—Vaksin Sinovac untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), tenaga medis, TNI/Polri, Satpol PP tiba di Kabupaten Tangerang,  Sabtu (23/01/2021)

jumlah vaksin Sinovac yang siap untuk vaksinasi bagai kalangan aparaur pemerintah di Kabupaten Tangerang ini sebanyak  22.200 dosis. Rencananya vaksin tersebut untuk vaksinasi 11.100 orang yang menjadi prioritas di Kabupaten Tangerang tersebut.

Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan covid-19 Kabupaten Tangerang Hendra Tarmizi mengatakan, vaksin Sinovac akan didistribusikan ke 85 fasilits kesehatan (faskes) di Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA : Bukan Kepala Daerah, Ini Perempuan Pertama Penerima Vaksin Sinovac di Banten

“Mulai Senin besok vaksin didistribusikan secara bertahap ke 85 faskes,” ujar Hendra kepada wartawan.

Hendra mengatakan, 85 fasilitas kesehatan (faskes) tersebut terdiri dari Pusat Pelayanan Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan Rumah Sakit Umum maupun swasta di Kabupaten Tangerang. Kata Hendra, saat ini Dinkes Kabupaten Tangerang masih melakukan inventarisasi kouta vaksin untuk masing-masing RS dan Puskesmas.

“Saat ini msih dihitung jumlah kebutuhan setiap Puskesmas dan faskes,” ungkapnya.

Ia mengatakan, sebanyak 22.200 dosis Sinovac hanya cukup diberikan kepada 11.100 orang. Kemudian, setelah terdistribusikan, pertama kali pihak yang menjalani vaksinasi adalah tenaga kesehatan (nakes).

BACA JUGA : Begini Pengakuan Nakes Penyuntik Vaksin Sinovac ke Kepala Daerah di Banten

Ia membeberkan, jumlah penerima vaksin skala prioritas di Kabupaten Tangerang sebanyak 6000-7000 orang yang terdiri dari para tenaga medis, TNI, Polri, dan Satpol PP.

“Diberikan secara gratis oleh pemerintah, tidak bayar dan tidak ada pungutan biaya lainnya,” pungkasnya. (stu/joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *