Tinjau Vaksinasi Massal di Pabrik Sepatu, Wakil Bupati Tangerang Bilang Begini

TANGERANG, LENSAMETRO.com- Ratusan karyawan di PT Chong Luh, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang disuntik vaksin Covid-19, Rabu (4/8/2021).

Vaksinasi di pabrik sepatu tersebut dibuka Wakil Bupati Tangerang H Mad Romli.

Kata Mad Romli, pelaksanaan vaksinasi ini merupakan upaya menjawab tantangan sosial serta harapan masyarakat akibat kondisi pandemi covid-19.

“Terselenggaranya kegiatan vaksinasi ini merupakan bagian dari ikhtiar kita semua untuk bisa terlepas dari jeratan virus covid-19 bagi masyarakat kita dengan target harian sebanyak 520 orang, 400 untuk karyawan dan 120 untuk warga,” ujar Mad Romli.

Baca Juga ; Usai Divaksin, Pelajar SMP di Pasar Kemis Curhat Begini ke Pak Sekda

“Vaksinasi itu aman dan tidak sakit, ini penting supaya kekebalan tubuh kita terbentuk dan apabila terpapar tubuh tubuh kita cepat bereaksi sehingga bisa mengurangi dampaknya,” tambahnya.

Mantan Ketua DPRD Kabupaten Tangerang ini berharap setelah vaksinasi, pola hidup bersih dan sehat masyarakat tetap terus terjaga dengan baik.

“Pada hakikatnya Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk terus mendukung setiap Gerakan Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif di Kabupaten Tangerang,” imbuhnya.

Sementara, salah satu karyawan yang divaksin Suroso (43) usai disuntik vaksin pertama berharap pandemi segera berakhir.

“Harapan saya semoga Pandemi covid 19 ini segera berakhir agar bisa beraktivitas normal kembali,” pungkasnya. (joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *