Save Ketua Ary, Teriak Ratusan Kader BPPKB Kabupaten Tangerang Saat Beranjak ke Pandeglang

TANGERANG; LENSAMETRO- Sebanyak 25 Ketua ormas dari Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) tingkat Kecamatan se Kabupaten Tangerang menyatakan solid mendukung Ary As’ari Marnan hingga tuntas memimpin DPC BPPKB Kabupaten Tangerang.

Pernyataan sikap tersebut dihadiri ratusan kader BPPKB menyusul ditunjuknya Hamdan sebagai Plt Ketua BPPKB Kabupaten Tangerang.

Dukungan yang disampaikan para Ketua dan ratusan kader BPPKB ini ditujukan kepada DPP BPPKB Pusat.

“Para oknum jangan seenaknya melengserkan Kang Ari sebagai ketua,” ujar Saepul Anwar, Wakil Ketua DPC BPPKB Kabupaten Tangerang kepada wartawan, Minggu (19/07/2020).

Terang Saepul, pasca dilantik sejak 3 Februari 2019 lalu, banyak penataan organisasi yang dilakukan DPC BPPKB Kabupaten Tangerang dibawah kepemimpinan Ary. Baik penataan di tingkat DPC, DPAC hingga ke tingkat ranting

“Bahkan berbagai kegiatan dan jenjang di setiap kepengurusan berjalan. Semua pengurus pun aktif. Ini membuktikan kinerja kepemimpinan Ketua Ary patut kami apresiasi dan kami tetap solid,” tegasnya.

Sementara, Ary As’ari Marnan mengajak seluruh kader untuk tenang dan tidak membuat hal-hl yang diinginkan.

“Mari tetap tenang dan tidak membuat kegaduhan. Keberadaan kita untuk membesarkan organisasi yang kita cintai ini,” tukasnya.

Terkait pemberhentian dirinya sebagai Ketua DPC BPPKB Kabupaten Tangerang, Ary mengaku tidak memiliki alasan yang kuat. Terlebih SK pengangkatan tersebut tidak ada stempel organisasi dan nomor register.

“Memang sejak lama saya hendak dilengserkan. Sebelumnya juga pernah ada, namun dibatalkan oleh DPP pada 26 Juni 2020 yang lalu.

Pantauan di lokasi, ratusan kader BPPKB Kabupaten Tangerang baik mengunakan roda dua dan roda empat berangkat ke Pandeglang untuk menemui pendiri BPPKB. Kedatangan mereka empertanyakan keputusan DPP BPPKB serta mendesak agar keputusan tersebut dibatalkan.

“Hidup Ketua Ary, Save Ary As’ari,” teriak kader BPPKB saat beranjak dari Kantor DPC BPPKB Kabupaten Tangerang di kawasan Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang. (joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *