Kediaman Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Juga Diterjang Banjir

TANGERANG, LENSAMETRO- Banjir di wilayah Kabupaten Tangerang juga menyasar kediaman anggota dewan.

Salah satunya yakni kediaman anggota DPRD Kabupaten Tangerang Rijcki Gilang Sumantri, Sabtu (20/02/2021) di Desa Sindang Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang.

Politisi muda dari Partai Gerindra ini sempat meng-upload video yang genangan air di depan kediaman rumahnya pada dinihari tadi.

BACA JUGA ; Pulang Kunker, Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Terjebak Banjir di Tol Karawaci – Bitung

Dihubungi melalui telepon genggamnya, pria yang akrab disapa RGS ini membenarkan terjadinya banjir di wilayah pemekaran dari Kecamatan Pasar Kemis tersebut.

“Banjir di rumah lama yang berada di Desa Sindang Panon,” ujar Gilang kepada lensametro.com.

Menurut Gilang, titik banjir di lokasi yang tidak jauh dari saluran Sungai Cidurian tersebut kali pertama terjadi.

“Sebelumnya belum pernah banjir. Ini pertama kali terjadi,” ucapnya.

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang dua periode ini menuturkan, banjir di lokasi tersebut disebabkan banyaknya bangunan liar (Bangli) yang berdiri di sepanjang saluran Sungai Cidurian.

BACA JUGA ; Politisi Muda Gerindra ini Sebut Solidaritas Sosial Diperlukan di Tengah Pandemi

“Bangli berdiri di pinggir kali. Jadi kemungkinan saluran air tersumbat. Sehingga tumpah dan meluap,” ucapnya.

Lanjut Gilang, genangan air di lokasi dengan ketinggian sebetis orang dewasa. “Saat ini sudah surut,” ucapnya.

Sementara, selain Gilang, banjir juga menerjang empang milik anggota DPRD Kabupaten Tangerang Ukar Syar’i.

“Kolam (Empang) saya penuh dengan air,” ucap Ukar, Anggota Fraksi PAN.

Meskipun demikian, Ukar mengaku tidak ada tebak ikan yang berada di kolamnya yang hilang. “Sepertinya gak ada yang lepas,” pungkasnya.

Perlu diketahui, sejumlah wilayah Kabupaten Tangerang tergenang banjir diantaranya yang terparah terjadi di wilayah Kecamatan Curug, Kelapadua, dan Pasar Kemis. (joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *