Kapolresta Pontianak Kota Ajak Santri Bentengi NKRI

PONTIANAK, KALBAR (LM)-, Kapolresta Pontianak Kota AKBP Komarudin mengajak kalangan pondok pesantren terutama santri untuk menjadi garda terdepan mempertahankan NKRI.

Hal itu disampaikannya saat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darunna’im di Jalan Ampera, Kelurahan Sui Jawi, Kecamatan Pontianak Kota, Jumat, 6 Desember 2019.

“Adik-adik santri sebagai generasi penerus bangsa harus menjadi benteng dan solusi NKRI,” kata Komarudin.

Dia menambahkan, santri dapat memberikan peran guna menghalau setiap gangguan keamanan dan ketertiban. Komarudin juga mengingatkan para santri bahwa kemajuan teknologi informasi dapat membawa dampak positif dan negatif.

Konten di internet yang bersifat negatif, kata Komarudin, diantaranya pornografi, hoaks, ujaran kebencian, serta konten yang melawan hukum lainnya. Konten-konten negatif itu, lanjut dia, dapat merusak generasi bangsa.

“Untuk itu kami mengharapkan santri untuk bisa membantu dalam menjaga kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara agar tetap terjaga,” terangnya. (Zie).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *