Gubernur Banten Putuskan Siswa Belajar di Rumah Sampai Desember 2020

Redaksi
15 Jun 2020 12:32
2 menit membaca

BANTEN; LENSAMETRO- Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) memutuskan agar siswa belajar di rumah sampai Desember 2020.

Hal itu disampaikan WH saat melakukan rapat evaluasi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Tangerang Raya melalui teleconfrence, Minggu (14/06/2020).

Baca Juga : PSBB Kabupaten Tangerang Berlanjut Sampai 28 Juni 2020

“Pembukaan sekolah SMA/SMK yang menjadi kewenangan Provinsi Banten, akan dibuka pada bulan Desember atau mulai Januari,” ujar WH.

Sedangkan, untuk sekolah wewenang Kabupaten/Kota seperti TK/SD dan SMP/sederajat disarankan juga buka setelah bulan Desember.

Baca Juga : PPDB Jenjang SD Mulai Dibuka di Kota Tangerang

“Itu mengingat keterbatasan ruang kelas dan guru serta siswanya agak susah mengaturnya,” ucapnya.

Sedangkan yang perlu diwaspadai,katanya adalah pembukaan pesantren karena peraturan dari Menteri Agama baru draf. Namun sudah disusun protokol kesehatannya.

“Dari 4000 hanya 500 yang memenuhi syarat. Yakni bangunan dan ada tempat karantina,” katanya.

Sedangkan dari ribuan santri di Banten terang WH, sebanyak 40 persen berasal daerah merah. “Kita siapkan 20 ribu rapid test untuk santri,” tukas WH.

Sementara itu untuk mall sepanjang pengelola melaksanakan protokol kesehatan akan diberikan ijin. “Namun jika melanggar akan dikenakan sanksi sesuai aturan,” pungkas Gubernur.

Baca Juga : Mall CBD Ciledug Tangerang Disegel Separo

Perlu diketahui, pada rapat evaluasi PSBB melalui teleconfrence tersebut, hadir tiga kepala daerah yakni Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diani, dan Walikota Tangerang Arief R Wismansyah.

Baca Juga : 24 Titik Zona Merah di Kota Tangerang Terapkan PSBL-RW

Hasilnya, wilayah Tangerang Raya memperpanjang PSBB untuk ke empat kalinya. (dra/joe)