TANGERANG, LENSAMTRO.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang melakukan Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode April, Senin (3/5) di Ruang Rapat KPU Kabupaten Tangerang.
Komisioner KPU Kabupaten Tangerang Ita Nurhayati mengatakan, rekapitulasi data pemilih baru dilakukan berdasarkan Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 11 Tahun 2018 tentang Penyusunan Daftar Pemilih di Dalam Negeri dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum. Serta, Surat KPU Republik Indonesia Nomor 366/PL.02-SD/01/KPU/IV/2021 perihal Perubahan Surat Ketua KPU RI Nomor 132/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 perihal Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Tahun 2021.
Berdasarkan Berita Acara KPU Kabupaten Tangerang Nomor 051/PL.02.1-BA/3603/KPU-Kab/V/2021 tanggal 3 Mei Tahun 2021 tentang rapat koordinasi daftar pemilih berkelanjutan tahun 2021 periode bulan April. Dalam rekapitulasi DPB bulan April 2021 berjumlah 2.187.582 pemilih dengan rincian pemilih laki-laki berjumlah 1.105.072 pemilih dan pemilih perempuan berjumlah 1.082.510 pemilih yang tersebar di 29 kecamatan dan 274 desa/kelurahan.
“Jumlah DPB Priode April tersebut mengalami kenaikan sebanyak 2.397 pemilih jika dibandingkan dengan jumlah DPB Periode Maret berjumlah 2.185.185 pemilih. Kegiatan PDPB Bulan April ini menerima masukan dan tanggapan dari berbagai instansi, diantaranya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pemakaman, Pengadilan Agama Tigaraksa, Kementerian Agama Kabupaten Tangerang dan dari pihak desa atau kelurahan,” ujar Ita kepada wartawan, Rabu (5/5/2021).
Ita melanjutkan, guna memudahkan masyarakat dalam memberikan masukan/tanggapan terhadap Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) dibuka layanan melalui portal website https://pdpb.kpu-tangerangkab.go.id/ serta layanan Siwareng tentang Aplikasi Whatsapp Responsif Tangerang. Aplikasi tersebut dapat diakses selama 24 jam dengan cara ketik INFO kirim ke nomor 0811-990-6667.
“Rekapitulasi DPB periode Maret 2.185.185 orang dan ada peningkatan di data April menjadi 2.187.582 orang. Atau bertambah sebanyak 2.397 orang,” paparnya. (rim/joe)