2 Karyawan Terpapar Covid-19,  Pemkab Tangerang Shutdown AEON Mall Sampai 13 Agustus

TANGERANG; LENSAMETRO— Pemkab Tangerang Shutdown Pusat Perbelanjaan AEON Mall yang berada di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Kecamatan Pagedangan, KabupatenTangerang.

Hal itu menyusul dua karyawan mall tersebut terjangkit Covid-19. Selain ditutup, mall bernuansa Jepang itu disemprot dengan cairan desinfektan dan seluruh karyawan akan dilakukan rapid test.

Baca Juga : Zaki Shutdown PT. PEMI Balaraja 14 Hari

Anggota Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Tangerang Kosrudin mengatakan, setelah mendapat kabar ada karyawan Aeon Mall yang dinyatakan positif Covid-19. 15 personil  BPBD Kabupaten Tangerang langsung melakukan penyemprotan disinfektan di lokasi mall.

“Di Area parkir, kita terjunkan satu unit mobil besar yang mampu menampung kapasitas 5000 liter cairan desinfektan,” ujar Kosrudin kepada wartawan, Kamis (6/08/2020).

Kosrudin menambahkan, pihaknya pun menyiapkan kendaraan roda tiga yang digunakan untuk menyemprot di bagian sisi mall dan sprayer untuk menyemprot di bagian dalam mall.

“Biasanya penyemprotan kembali dilakukan saat mall tersebut akan dibuka,” tandasnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun AEON Mall BSD City Tangerang ditutup hingga tanggal 13 Agustus 2020. Pemkab Tangerang akan melakukan rapid test dan swab test kepada seluruh karyawan dan tenant di AEON Mall. (stu/joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *